JADWAL PUASA DAN IMSAKIYAH RAMADHAN 1434 H 2013

Pesantren Kiai Parak Bambu Runcing, Markas Pejuang Kemerdekaan

Temanggung : Pondok Pesantren Kiai Parak Bambu Runcing di Temanggung, Jawa Tengah memiliki nilai sejarah yang tinggi. Pesantren tersebut pernah menjadi markas atau basis para pejuang kemerdekaan yang terkenal dengan senjata bambu runcing.

"Jenderal Sudirman pernah ke sini. Karena di sini pejuang bambu runcing berkumpul. Di pesantren ini pula pejuang menyepuh (meruncingkan bambu)," kata pewaris sekaligus anak dari pendiri pesantren, KH Gus Haidar di Temanggung, Minggu (21/7/2013).

Pesantren ini terletak di Jalan Coyudan dan didirikan oleh KH Muhaiminan Gunardho yang telah meninggal dunia pada Oktober 2007 silam.

KH Gus Haidar yang merupakan putra sulung KH Muhaiminan ini mengungkapkan, ada 3 rahasia sumber kekuatan para pejuang kemerdekaan kala itu, yang tentunya didapat setelah memohon restu Yang Maha Kuasa.

"Di zaman bambu runcing ada 3 pilar yaitu pertama, air wani. Yaitu ketika air tersebut diminum untuk memberikan sugesti keberanian. Kedua, nasi legi, yang manfaatnya agar para pejuang tak pernah merasakan lapar dan penuh dengan energi. Ketiga, cucukan, yaitu bambu runcing itu sendiri," jelas KH Gus Haidar.

Sementara Kepala BNP2TKI Moh Jumhur Hidayat yang tengah melakukan perjalanan Safari Ramadan mengaku takut kualat jika tidak berkunjung ke pesantren tersebut.

"Saya nggak mau dan takut kualat kalo tidak mampir. Saya juga mohon doa restunya agar tetap diberikan keselamatan," ungkap Jumhur.
a